As SDM Hadiahi Anggota Atlet Karate Pembinaan Karier

    As SDM Hadiahi Anggota Atlet Karate Pembinaan Karier

    JAKARTA - Asisten Kapolri bidang SDM (As SDM) Polri Irjen. Pol. Dedi Prasetyo menerima kunjungan Kelompok Atlet Karate Bhayangkara Presisi. Kunjungan tersebut diadakan usai para atlet mengikuti perlombaan dan memenangkan medali mulai dari emas, perak, hingga perunggu.

    Menurut As SDM, sesuai arahan Kapolri Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo, para personel Polri yang juga merupakan atlet berprestasi akan mendapatkan penghargaan berupa pembinaan karier. Apresiasi pun diberikan kepada para atlet atas capaiannya mengharumkan nama Polri.

    “Penghargaan akan diberikan sesuai dengan prestasinya dan akan diserahkan langsung oleh Kapolri saat Rakorbin SDM 2023. Mekanisme pemberian penghargaan disesuaikan dengan prosedur yang berlaku, ” ujar As SDm sekaligus Sekjen Ikanas, Kamis (14/9/23).

    Ditegaskan As SDM, pembinaan para atlet menjadi salah satu fokus SSDM. Pencarian bakat lainnya yang dimiliki anggota Polri juga akan terus dipantau untuk dikembangkan dan menjadi motivasi anggota lainnya.

    “As SDM akan mendukung dan memfasilitasi kompetisi yang akan diikuti oleh atlet-atlet personel Polri. Terkait kompetisi internasional yang akan diikuti, agar dikomunikasikan sebelumnya agar bisa dipersiapkan dan didukung secara optimal oleh SSDM, ” ungkap As SDM.

    Berikut daftar para atlet yang memenangkan kejuaraan:

     Medali Emas

    - Ipda Nora Septiana, S.Tr.K. (Kumite - 68Kg Senior Putri)
    - Bripda Yudha Dwi Maulana (Kumite - 67Kg Senior Putra)

    Medali Perak

    - Bripda Dicky Martuah Sipayung (Kumite Beregu Senior Putra)
    - Bripda Muhammad Gibran (Kumite Beregu Senior Putra)
    - Bripda Mohammad Fadillah (Kumite Beregu Senior Putra)

    - Bripda Bagus Yudha Dwi Maulana (Kumite Beregu Senior Putra)
    - Bripda Rif’an (Kumiter Beregu Senior Putra)
    - Bripda Timothy Octo Roberto Karly (Kumite Beregu Senior Putra)

    - Bripda Dino Henry Tutu (Kumite Beregu Senior Putra)
    - Ipda Nora Septiana, S.Tr.K. (Kumite Beregu Senior Putri)
    - Briptu Ni Made Nada Dwimayanti (Kumite Beregu Putri)

    - Bripda Masita Zahwa Purwanto (Kumite Beregu Putri)
    - Bripda Ashar Al Annas (Kata Beregu Senior Putra)
    - Bripda Faisal Herwind(Kata Beregu Senior Putra)
    - Bripda Arnoldus Dewa Dare Ofong

    Medali Perunggu

    - Bripda Muhammad Gibran (Kumite - 75Kg Senior Putra) - Bripda Mohammad Fadillah (Kumite - 84Kg Senior Putra)
    - Briptu Ni Made Nada Dwimayanti (Kumite +68Kg  Senior Putri)
    - Bripda Masita Zahwa Purwanto (Kumite - 55Kg Putri Senior)

    (Red)

    jakarta
    Suhendi

    Suhendi

    Artikel Sebelumnya

    DPP LPPI: Kami Apresiasi Dirlantas PMJ Berhasil...

    Artikel Berikutnya

    Peduli Kesehatan Masyarakat, Polda Metro...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Ungkap Kasus Penemuan Bayi, Polsek Pondok Aren Amankan 2 Tersangka
    Hendri Kampai: Jika Rp.1000 per Hari Duit Rakyat untuk Kesehatan, Kira-kira Cukup Gak?
    Hendri Kampai: Ujian Nasional, Standar Kompetensi Minimal Siswa dan Cerminan Keberhasilan Guru

    Ikuti Kami